Barotrauma


Barotrauma adalah kerusakan jaringan akibat perbedaan tekanan dalam tubuh dengan tekanan udara di sekitarnya. Tekanan ini akan semakin besar ketika seseorang berada pada ketinggian diatas permukaan bumi maupun kedalaman laut. Ketinggian akan mempengaruhi fungsi faal paru untuk mendapatkan aspirasi yang adekuat, sama halnya juga pada keadaan dimana seseorang meyelam di bawah laut. Tekanan akan semakin bertambah seiring kelipatan 10 meter  sebanyak 1 atm. Perbedaan tekanan akan mempengaruhi fungsi pernapasan, hal ini memicu fungsi tubuh untuk melakukan adaptasi terhadap perubahan tekanan. Secara Fisiologi adalah wajar dikarenakan tubuh harus berada dalam keadaan Homeostatis walaupun terkompensasi sehingga muncul penyakit akibat trauma tekanan.


Bagikan halaman ini